Hamburg, Jerman (ANTARA News) - Klub Liga Utama Jerman (Bundesliga) Hamburg menegaskan bahwa mereka bertekad mempertahankan gelandang Belanda Rafael van der Vaart. Van der Vaart (24) dikontrak Hamburg hingga Juni 2010, namun ia berulang kali mengungkapkan isi hatinya bahwa ia ingin bermain pada Liga Champion bersama klub dari Spanyol. Spesialis tendangan bebas yang ibunya berasal dari Spanyol itu sempat difoto mengenakan kostum Valencia pada Agustus lalu beberapa saat sebelum Hamburg menolak tawaran 14 juta euro (Rp179,57 miliar) bagi kapten timnas Belanda itu. Van der Vaart dihukum Hamburg atas tindakannya itu, tetapi klub belum menyerah untuk mempertahankan kapten yang telah mencetak tujuh gol di Bundesliga musim ini. "Topik itu (mempertahankan van der Vaart) belum kami tutup. Kami tengah mengusahakannya, kami ingin Rafael tinggal bersama kami dalam jangka waktu panjang," kata manajer Hamburg Bernd Hoffmann kepada majalah Kicker. Hamburg ingin membangun pasukan dengan van der Vaart sebagai porosnya dan telah membantah kemungkinan akan menjualnya ke Spanyol pada jendela transfer Januari mendatang, demikian laporan AFP. (*)
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007