Jakarta (ANTARA News) - Cristiano Ronaldo sudah diperkirakan akan menjadi salah satu pemain yang menyita perhatian dalam pertandingan Liga Champions antara Juventus kontra Aletico Madrid di Wanda Metropolitano.
Namun, kali ini kapten tim nasional Portugal itu tidak jadi bahan perhatian karena permainannya. Mantan penyerang Real Madrid tersebut tidak berdaya ketika Atletico menaklukkan Juventus dua gol tanpa balas di leg pertama, ia juga mendapatkan sorakan oleh para pendukung klub Spanyol tersebut.
Usai laga, Ronaldo membalas "perlakuan" para suporter Atletico dengan menunjukkan gestur tangannya, mengacungkan lima jari ke arah para pendukung Atletico yang menandakan bahwa ia sudah memenangkan lima trofi Liga Champions.
Sang penyerang tersebut bahkan menegaskan kembali di zona wawancara yang dilansir daily-star dengan mengatakan: "Saya sudah memenangkan lima (Liga Champions) dan berapa yang dimiliki Atletico? nol."
Real Madrid yang masih diperkuat Ronaldo berhasil mengalahkan rival sekotanya Atletico di final Liga Champions pada 2014 dan 2016.
Baca juga: Juventus tumbang 0-2 di kandang Atletico Madrid
Baca juga: Ronaldo vs Messi, siapa yang terbaik dalam mengeksekusi penalti?
Pewarta: Hendri Sukma Indrawan
Editor: Bayu Kuncahyo
Copyright © ANTARA 2019