Bengkulu (ANTARA News) - Gempa bumi tektonik berkekuatan 4,3 skala richter (SR) mengguncang Jambi pada Selasa pagi pukul 06:30:06 WIB. Koordinator Stasiun Badan Meteorologi dan Geofisika (BMG) Bengkulu Adjat Sudrajat di Bengkulu, Selasa menjelaskan gempa itu terjadi pada kordinat 2,72 Lintang Selatan dan 100,98 Bujur Timur. Lokasi gempa tepatnya berada di 87 Km Barat Daya Sungai Penuh, Provinsi Jambi dengan kedalaman 20 Km.(*)
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2007