"Kami sepakat dan komitmen mendukung Jokowi-Ma?ruf untuk Pemilihan Presiden 2019," ujar Ketua MMB Jawa Timur, Saidah, di sela deklarasi.
Sebagai wujud dukungan, pihaknya tak akan berhenti untuk aktif di media sosial dengan menyebarkan konten-konten kebenaran melawan kebohongan.
Selain itu, MMB juga melakukan kegiatan persuasif dan secara rutin seminggu sekali mengadakan pengajian-pengajian dengan mengundang para ustad sebagai pembimbing yang benar-benar mendukung NKRI serta objektif terhadap keberhasilan figur Presiden Jokowi.
? Menurut dia, pemerintahan Jokowi sudah membuktikan program pembangunan yang dirasakan masyarakat selama hampir lima tahun. ? Jokowi, kata dia, juga merupakan pemimpin Islam sejati yang telah mendapatkan pengakuan dari dunia internasional.
?Sementara itu, Ketua Tim Kampanye Daerah Jatim Machfud Arifin menyambut baik deklarasi tersebut, terlebih kaum milenial memiliki suara yang sangat signifikan atau?sekitar 83 juta orang.
"Di sisa waktu 62 hari ini saya meminta rekan-rekan Muslim Milenial?Bersatu untuk bergerak selama masa kampanye," katanya. ? Mantan Kapolda Jatim itu berpesan kepada para generasi milenial untuk menyosialisasikan prestasi-prestasi Jokowi, menangkal hoaks atau fitnah, melakukan aksi-aksi lebih kreatif dan inovatif.
"Tujuannya agar semua masyarakat tahu apa yang dikerjakan oleh Jokowi serta apa yang nanti dilakukan Jokowi-Ma?ruf di pemerintahan 2019-2024," katanya.
?Pemilihan presiden diselenggarakan pada 17 April 2019 dan diikuti dua pasangan calon, yaitu Jokowi-KH Ma`ruf Amin di nomor urut 01, dan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno di nomor urut 02.
Pewarta: Fiqih Arfani
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2019