Pontianak (ANTARA News) - Rombongan Mobil Listrik PLN-ITS Explore Indonesia tiba di Kecamatan Sandai, Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat, Kamis, setelah menempuh perjalanan sekitar 307 kilometer dari Kota Pontianak, tempat rombongan memulai perjalanan jelajah Kalimantan pada Rabu (13/2).
Dalam perjalanan menuju Sandai, pengisian daya mobil listrik sempat dilakukan di Kecamatan Tayan, Kabupaten Sanggau dan Balai Berkuak, Kabupaten Ketapang.
Mobil listrik tersebut mengonsumsi energi listrik sekitar 81 kwh dengan harga sekitar Rp113.400 untuk menempuh jarak 307 meter.
Agus Mukhlisin, Ketua Tim PLN-ITS Explore Kalimantan, mengatakan kegiatan jelajah tersebut merupakan bagian dari upaya untuk memperkenalkan mobil listrik kepada masyarakat.
"Sudah saatnya anak bangsa dapat menciptakan karya dan memanfaatkan peluang bisnis. Saya sudah banyak berbicara dengan para pelaku industri otomotif yang memberikan apresiasi kepada kami," kata dia.
Ia berharap kelak mobil jenis ini dapat diproduksi secara massal.
Bersama dengan kedatangan rombongan jelajah mobil listrik, dilaksanakan peresmian Stasiun Pengisian Listrik Umum (SPLU) di PLN Unit Layanan Pelanggan (ULP) Sandai.
"Perubahan itu pasti, kemajuan teknologi dan inovasi salah satunya. PLN akan terus mendukung dan men-`support` karya anak bangsa seperti mobil listrik PLN-ITS ini," kata Manager PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Ketapang Wilfrid S. P Siregar.
Baca juga: Pemerintah targetkan 2,1 juta unit sepeda motor listrik
Baca juga: Menteri ESDM katakan perpres mobil listrik segera selesai
Pewarta: Dedi
Editor: Dewanti Lestari
Copyright © ANTARA 2019