Malang (ANTARA News) - Bandung Bank BJB Pakuan putri dan Jakarta Pertamina Energi Putra yang menduduki peringkat empat klasemen sementara ajang Proliga 2019 menyatakan optimistis bisa mencapai hasil maksimal dalam babak empat besar (final four) putaran kedua.
Ofisial Bandung BJB Pakuan putri Tachyan Iskandar dalam jumpa pers di Malang, Kamis, mengatakan dirinya yakin masih memiliki kesempatan untuk merangsek klasemen, bahkan menuju putaran final yang akan diselenggarakan di Yogyakarta, pada 23-24 Februari 2019.
"Pada putaran di Kediri, kami yang terakhir. Walaupun kami ada di posisi keempat, kami masih punya kesempatan masuk final," kata Tachyan.
Tachyan mengatakan ia telah melakukan beberapa antisipasi saat menghadapi tim-tim lain pada putaran kedua empat besar yang digelar di GOR Ken Arok Kota Malang, pada 15-17 Februari 2019 tersebut.
Lawan yang akan dihadapi adalah Jakarta Pertamina Energi, Jakarta PGN Popsivo Polwan, dan Jakarta BNI 46.
Dia merasa, dalam pertandingan, segala sesuatu masih bisa terjadi, termasuk memberikan hasil maksimal bagi timnya untuk melaju ke babak final. Ia telah melakukan analisa dari pertandingan-pertandingan sebelumnya, untuk menentukan strategi ke depan.
"Tim kami sudah siap, sudah antisipasi, mulai dari Pertamina, Popsivo, dan BNI. Kami sudah analisa segala kemungkinan yang akan terjadi di lapangan nanti," kata Tachyan.
Sementara itu, ofisial Jakarta Pertamina Energi putra Sutrisno mengatakan hal senada. Pertamina dihajar pada putaran pertama babak empat besar yang digelar di GOR Jayabaya, Kota Kediri, pekan lalu.
"Kami kalah 3-0 dari BNI, Palembang, dan Samator. Tapi, tidak ada yang tidak mungkin. Kami akan berkonsentrasi untuk mengevaluasi, dan selanjutnya pada setiap pertandingan harus tampil baik," ujar Sutrisno.
Jakarta Pertamina Energi putra dan Bandung Bank BJB Pakuan putri, merupakan tim yang belum mendapatkan kemenangan sama sekali dari tiga laga yang dimainkan pada babak empat besar putaran pertama Proliga 2019, di Kota Kediri.
Pemegang puncak klasemen sementara putri dipegang oleh Jakarta Pertamina Energi, Jakarta PGN Popsivo Polwan, Jakarta BNI 46, dan Bandung Bank BJB Pakuan.
Sementara untuk tim putra, diduduki oleh Jakarta BNI 46, Palembang Bank Sumselbabel, Surabaya Bhayangkara Samator, dan Jakarta Pertamina Energi.
Pewarta: Vicki Febrianto
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2019