Jakarta (ANTARA News) - Bursa Efek Jakarta (BEJ) dan Bursa Efek Surabaya (BES) serta lembaga penunjang pasar modal lainnya akan mulai beroperasi pada 17 Oktober 2007, meski pemerintah menetapkan bahwa pada 15 hingga 19 Oktober 2007 sebagai cuti bersama setelah Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1428 H. "Dalam rangka memberikan pelayanan kepada publik, khususnya masyarakat investor baik nasional maupun internasional, kegiatan operasional bursa, kliring dan penyelesaian transaksi bursa maupun layanan jasa kustodian sentral setelah Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1428 H akan mulai dilakukan pada 17 Oktober 2007," demikian pernyataan bersama BEJ dan BES di Jakarta, Kamis. Hal itu juga sejalan dengan kebijakan Bank Indonesia (BI) yang tetap beropersai secara terbatas untuk sistem pembayaran tunai dan non-tunai pada 17 hingga 19 Oktober 2007, kata Direktur Utama BEJ Erry Firmansyah dan Direktur Utama BES Bastian Purnama, dalam pernyataan bersamanya. Tetapi, demi kelancaran penyelesaian transaksi, mereka, mengharapkan agar semua pihak dapat mempersiapkan diri dengan ditiadakannya transaksi valuta asing oleh BI pada 17 hingga 19 Oktober 2007. Disebutkan, bahwa pada tanggal 12, 15 dan 16 Oktober 2007, kegiatan operasional bursa, kliring dan penyelesaian transaksi bursa serta layanan jasa kustodian sentral ditiadakan. (*)
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007