Jakarta (ANTARA News) - Penyanyi Tulus menghibur para penggemarnya (Teman Tulus) di Jakarta melalui gelaran konser "Monokrom" selama sekitar 2,5 jam, pada Rabu (6/2) malam.

Dalam konser yang dimulai sekitar pukul 20.25 WIB hingga 23.00 WIB itu, Tulus membawakan kurang lebih 20 lagu dari tiga album miliknya, Tulus (2011) antara lain " Kisah Sebentar", "Sewindu", "Tuan Nona Kesepian", "Jatuh Cinta" dan "Teman Hidup".

Lalu, lagu-lagu dalam album Gajah (2014) yakni "Baru", "Bumerang", "Sepatu", "Gajah", "Lagu Untuk Matahari" dan "Jangan Cintai Aku Apa Adanya".

Kemudian beberapa lagu dari album "Monokrom" antara lain "Manusia Kuat", "Pamit", "Ruang Sendiri", "Tukar Jiwa", "Tergila-gila"," Cahaya", "Langit Abu-abu","Mahakarya" dan "Monokrom".

Dia juga membawakan lagu-lagu tradisional Minangkabau yakni "Dinding Badinding" dan "Tak Tuntuang". Tulus mengatakan lagu ini sering dia dengar saat masa kecil di Bukitinggi, Sumatera Barat.

Selama konser berlangsung, Tulus selalu berusaha dekat dengan para penggemar yang tak hanya kaum hawa tetapi juga kaum adam, mulai dari melambaikan tangan, duduk di panggung dan mendekat ke penggemar hingga menyambut uluran tangan penggemar.

Penyanyi Tulus dalam gelaran konser "Monokrom" di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (6/2/2019). (ANTARA News/Lia Wanadriani Santosa)

Dia bahkan seringkali berbincang dengan penonton bahkan berkisah mengenai kisah-kisah di balik lagu-lagu miliknya. Para pemusik yang mengiringinya juga tak ingin unjuk gigi. Permainan nada melalui alat musik masing-masing seperti banjo, biola hingga koper yang dijadikan semacam alat musik pukul sukses membuat penonton bertepuk tangan riuh.

Suasana konser juga terasa istimewa dengan hadirnya deretan boneka hasil kolaborasi Tulus dan teater boneka.

Ada satu boneka besar yang dia anggap mewakili sosok kakeknya.

"Sosok yang tidak pernah saya temui. Berikut lagu "Teman Hidup". Saya harap setiap mendengarkan lagu ini, teman-teman enggak merasa kesepian, sendirian. Selalu ada yang sayang sama teman-teman," kata Tulus.

Salah satu penggemar, Raka Lestari memuji upaya Tulus untuk bisa dekat dengan penggemar selama konser. Dia mengaku puas dan harapannya saat konser terwujud.

"Tulus seru banget karena dia engagement sama penontonnya bagus banget. Puas banget sama konsernya, sesuai ekspektasi bahkan lebih apalagi pas closing-nya," tutur perempuan asal Bogor itu.

Di sisi lain, Cecillia yang sudah berada di area konser sejak pukul 17.00 WIB itu menggambarkan penampilam Tulus dan konser semalam super menggelora.



Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2019