Pogba, pemain bertahan yang juga pemain nasional Guinea, bergabung dengan klub tersebut dari klub Turki, Genclerbirligi.
"Kami dengan senang secara resmi menyambut Florentin ke klub kami," kata direktur teknik Atlanta United Carlos Bocanegra dalam satu pernyataan.
"Ia secara fisik bek tengah yang juga mempunyai kemampuan bermain dengan kakinya.
"Ia juga membawa banyak sekali pengalaman setelah bermain mewakili klub dan negaranya dalam berbagai turnamen internasional dan kami berharap ia bersaing untuk mendapatkan waktu bermain di lini belakang kami."
Pogba (28), tiba di klub yang dengan cepat melejit dalam liga Amerika Utara itu, menarik banyak penggemar dan memenangi gelar pada musim keduanya.
Musim baru MLS akan dimulai Maret, sementara Atlanta juga akan bermain pada Liga Champions CONCACAF yang dimulai bulan ini, demikian dikutip dari Reuters.
Penerjemah: Fitri Supratiwi
Editor: Bayu Kuncahyo
Copyright © ANTARA 2019