Jakarta (ANTARA News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengatakan bahwa Hari Raya Idul Fitri sudah dapat diketahui pada 11 Oktober mendatang. Pernyataan tersebut dikemukakan oleh Presiden Yudhoyono dalam acara jumpa pers seusai rapat kabinet paripurna mengenai persiapan Idul Fitri di Kantor Presiden, Jakarta, Rabu. "Jatuhnya Idul Fitri 1428 H sebagaimana yang dilaksanakan setiap tahun tentu akan disampaikan nanti, biasanya H-1," kata Presiden. Menurut Kepala Negara, langkah musyawarah dan sejumlah pendekatan telah dilakukan pemerintah. "Idul Fitri nanti tanggal 11 Oktober bisa diketahui kapan jatuhnya," katanya. Sementara itu, Muhammadiyah tetap pada pendirian bahwa Idul Fitri 1428 H jatuh pada 12 Oktober, sementara Nahdlatul Ulama (NU) baru menetapkan jatuhnya lebaran usai sidang isbat yang digelar Departemen Agama 11 Oktober. Sedangkan Menag Maftuh Basyuni menegaskan kembali bahwa pemerintah baru mengumumkan 1 Syawal (Idul Fitri) usai sidang isbat yang diikuti sejumlah ormas Islam dan duta besar dari negara-negara Islam.(*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2007