Tokyo (ANTARA News) - Saham-saham Tokyo berakhir melemah pada perdagangan Rabu, tertekan sektor farmasi menyusul kegagalan uji coba obat-obatan terlarang, sementara para investor bersikap hati-hati menjelang peristiwa keuangan penting minggu ini.
Indeks acuan Nikkei 225 di Bursa Efek Tokyo (TSE) turun 108,10 poin atau 0,52 persen, dari tingkat penutupan Selasa (29/1), menjadi mengakhiri perdagangan di 20.556,54 poin.
Sementara itu, indeks Topix yang lebih luas dari semua saham papan utama di pasar Tokyo kehilangan 6,33 poin atau 0,41 persen, menjadi berakhir pada 1.550,76 poin.
Saham-saham perusahaan farmasi, perusahaan sekuritas, pembangkit tenaga listrik dan gas, serta kredit konsumen paling banyak mencatat penurunan pada akhir perdagangan.
Baca juga: Bursa saham Tokyo dibuka melemah jelang keputusan kebijakan Fed
Baca juga: Bursa saham Tokyo ditutup sedikit lebih rendah
Pewarta: Apep Suhendar
Editor: Ahmad Wijaya
Copyright © ANTARA 2019