Nusa Dua (ANTARA News) - Malaysia mentargetkan kunjungan wisatawan asal Indonesia ke negeri tersebut pada tahun ini mencapai dua juta orang. "Kami mengharapkan wisatawan Indonesia yang berkunjung ke Malaysia tahun ini dapat tercapai," kata Dirjen Promosi Pariwisata Malaysia, Dato Mirza Mohammad Taiyab di Nusa Dua, Bali, Sabtu. Ia mengatakan, Malaysia dalam menyambut tahun kunjungan wisata dan peringatan HUT ke-50 menawarkan paket wisatanya yang cukup istimewa dan terjangkau bagi para pelancong. "Data kunjungan wisatawan Indonesia dari Januari hingga akhir Juli 2007 telah tercatat sebanyak satu juta orang lebih yang menikmati liburan di negeri Jiran," ucap Dato Mirza yang didampingi Senior Director Tourism Malaysia, Abdul Halim Saruji. Warga Indonesia yang melakukan wisata di Malaysia sebagian besar berasal dari Sumatera, Kalimantan, Sulawesi dan Jawa. Dato Mirza berharap, hubungan Malaysia dengan Indonesia baik dari aspek ekonomi, sosial budaya dan politik dapat dikembangkan melalui kerja sama di sektor pariwisata. Karena bagi Malaysia, industri pariwisata ini merupakan kontribusi terbesar bagi negaranya. "Hampir di seluruh wilayah Malaysia memiliki tempat wisata yang menarik, seperti Menara Kembar Petronas di Kota Kualalumpur, Selangor dan Pulau Johor," ucapnya. Begitu juga Kementerian Pelancongan Malaysia dengan berbagai upaya dilakukan untuk mempromosikan sektor kepariwisataannya, termasuk juga menawarkan paket mega sale serta pemberian tiket eye on Malaysia kepada para wisatawan Indonesia. "Pemerintah Malaysia sangat memberi perhatian istimewa terhadap pangsa pasar wisatawan asal Indonesia sejak tahun 1998, karena prestasi di sektor industri pariwisata ini menunjukkan potensi yang cukup tinggi serta daya beli yang cukup menjanjikan," kata Dato Mirza menambahkan.(*)

Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2007