London (ANTARA News) - Ikon sepak bola Inggris David Beckham bergegas pulang dari Los Angeles, Kamis, setelah ayahnya menderita serangan jantung di London, menurut juru bicara sang pemain. Mantan kapten tim nasional Inggris itu mendarat di bandara Heathrow London dan langsung menuju rumah sakit di mana Ted Beckham (59) dirawat setelah merasa sakit pada Rabu (26/9). "Prioritasnya adalah untuk membesuk ayahnya dan itu adalah perhatian utamanya," kata juru bicara Beckham. Ia dijemput di bandara dan langsung menuju Rumah Sakit London Chest di Bethnal Green, di timur ibukota Inggris itu. Beckham bersama keluarganya pindah ke California pada Juli lalu ketika ia meninggalkan klub besar Spanyol Real Madrid untuk bergabung dengan LA Galaxy. Situs web koran The Sun memberitakan bahwa ayah Beckham terkena serangan jantung di rumah dan harus diangkut ambulans ke rumah sakit. Sumber di rumah sakit yang dikutip koran itu mengatakan, "Ted berada dalam kondisi buruk dan sempat dalam keadaan mati dalam perjalanan ke rumah sakit. Staf medis berhasil memacu jantungnya kembali," kata sumber itu. Istri Beckham, Victoria, tidak terlihat bersamanya. "Victoria tengah bekerja di Jepang tetapi jelas ia telah dikabari dan sangat khawatir," kata juru bicara. Kontrak Beckham di California memiliki potensi nilai 250 juta dolar AS untuk lima tahun dalam bentuk promosi dan kedatangannya telah meningkatkan daya jual liga AS yang memang butuh menarik suporter ke stadion, demikian AFP.(*)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2007