Fuji (ANTARA News) - Pembalap Brazil Felipe Massa membantah kabar yang mengaitkannya dengan kemungkinan pindah dari Ferrari ke tim Formula Satu lainnya, Toyota. Massa dan manajernya sempat terlihat di garasi Toyota pada Grand Prix Belgia lalu, memicu spekulasi media bahwa pembalap itu akan dipaksa keluar dari Ferrari untuk memberi kursi bagi juara dunia dua kali Fernando Alonso. Hubungan Alonso dengan para bos McLaren memburuk setelah munculnya skandal spionase dan pembalap baru yang berprestasi hebat Lewis Hamilton. "Saya sangat ingin tahu siapa yang melihat manajer saya di Toyota," kata Massa kepada wartawan di GP Jepang, Kamis. "Semua mengatakan melihat dia di sana tetapi dia tidak di sana. Saya juga belum pernah ke garasi Toyota," paparnya. "Jika anda memiliki kontrak yang baru habis (akhir) tahun depan, kenapa harus pergi dan berbicara dengan tim lain?" sambungnya. "Saya tidak ingin melakukan itu. Saya sangat bahagia di Ferrari dan saya ingin menghabiskan karir saya di Ferrari," tegas Massa. Massa telah memenangi tiga balapan tahun ini dan sebelum musim dimulai dia dijagokan menjadi juara, termasuk oleh bos Formula Satu Bernie Ecclestone. Sementara Toyota, tim berdana besar, belum sekalipun menang, demikian Reuters.(*)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2007