Kediri (ANTARA News) - Striker Persik Kediri, Budi Sudarsono, diminati klub sepakbola asal Malaysia, yang saat ini dikabarkan sedang memburu beberapa pemain handal di Indonesia. Saat dikonfirmasi mengenai hal itu di Stadion Brawijaya, Kediri, Jatim, Rabu, pemain bernomor punggung 13 itu mengaku masih dalam tahap negosiasi. "Tunggu saja kabar selanjutnya," katanya beberapa saat setelah memasuki areal stadion yang menjadi markas tim sepakbola kebanggaan warga Kota Kediri itu. Demikian juga ketika ditanya, apakah tim asal negeri jiran itu adalah Perlis FC yang pernah menjadi juara Piala Malaysia pada 2006 ?, Budi tidak menampiknya. Namun demikian, striker Timnas PSSI Piala Asia 2007 itu menyatakan, kesediannya bergabung dengan tim manapun asalkan nilai kontrak sesuai dengan permintaannya. Sebelumnya, pemain sayap kiri Persik, Erol Iba, juga pernah diminati tim asal Australia, Sydney FC, setelah berlaga di Liga Champions Asia beberapa waktu lalu. Namun saat itu pemain berdarah Papua yang sebelumnya membela Arema Malang itu, belum bisa memberikan kepastian lantaran masih terikat kontrak dengan Persik hingga berakhirnya musim kompetisi Divisi Utama Ligina 2007. Sementara itu, pemain Persik asal Uruguay, Ronald Fagundez, terpaksa absen dari latihan sejak Senin (25/9) mendatang, lantaran mengalami gangguan penglihatan. Pelatih Persik, Daniel Roekito, menyatakan bahwa ada bagian mata Fagundez yang harus dioperasi untuk memulihkan penglihatannya. Persik akan kembali memulai kompetisi dengan melakukan pertandingan tandang ke kandang Persita Tangerang pada 17 Oktober 2007. (*)
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007