Saat ini akreditasi institusi Universitas Muhammadiyah Palangka Raya masuk kategori B. Sesuai pakta integritas dan kontrak kerja yang telah saya tandatangani, maka sampai akhir masa jabatan Rektor, maka UMP harus terakreditasi APalangka Raya, (ANTARA News) - Rektor Universitas Muhammadiyah Palangkaraya (UMP), Dr Sonedi yang baru saja dilantik menargetkan perguruan tinggi yang dipimpinnya akan terakreditasi A.
"Saat ini akreditasi institusi Universitas Muhammadiyah Palangka Raya masuk kategori B. Sesuai pakta integritas dan kontrak kerja yang telah saya tandatangani, maka sampai akhir masa jabatan Rektor, maka UMP harus terakreditasi A," katanya di Palangka Raya, Sabtu.
Mantan Pembantu Rektor (PR) bidang akademik UMP yang kini sebagai Rektor hingga 2.022 itu juga berkomitmen meningkatkan akreditasi seluruh jurusan yang ada.
"Dari 17 jurusan yang ada, 11 di antaranya telah terakreditasi B dan sisanya masih ada yang C dalam proses akreditasi maupun reakreditasi. Peningkatan akreditasi ini juga yang menjadi tugas ke depan," katanya.
Selain peningkatan akreditasi universitas dan jurusan, program kerja Sonedi juga berorientasi pada peningkatan sumber daya manusia(SDM).
Peningkatan kualitas SDM itu meliputi para dosen, pegawai maupun lulusan UMP.
"Dengan berbagai cara, nantinya kita akan meningkatkan kemampuan para dosen maupun pegawai. Bagi yang S2 akan diupayakan melanjutkan jenjang S3. Begitu juga selanjutnya. Hingga 2.022 nanti saya juga menargetkan UMP memiliki empat guru besar," katanya.
Sonedi pun mengaku siap bekerja sama dengan pemerintah daerah di wilayah Provinsi Kalimantan Tengah sebagai bentuk keterlibatan universitas dalam pembangunan dan pengabdian terhadap masyarakat.
Pernyataan itu diungkapkan Sonedi saat dilantik sebagai Rektor UMP periode 2019-2022.
Sonedi yang menggantikan Dr Bulkani itu dilantik oleh Ketua Majelis Dikti dan Litbang PP Muhammadiyah, Prof Dr Lincolin Arsyad di aula UMP.
Turut hadir dalam acara itu jajaran pejabat UMP, perwakilan Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah XI, pejabat Pemprov Kalteng serta sejumlah pejabat daerah di wilayah tersbut.
Dalam kesempatan itu, Prof Dr Lincolin Arsyad mengatakan UMP menjadi salah satu Universitas Muhammadiyah yang perkembangannya cukup pesat.
"Baik ditinjau dari sarana dan prasarana, jumlah mahasiswa, dosen maupun akreditasi yang diletakkan oleh Rektor sebelumnya selama dua periode," katanya.
Untuk itu, Sonedi selaku penerus perjuangan Bulkani diharapkan mampu membawa UMP semakin maju dan berkembang.
"Kami berharap Rektor baru meningkatkan kualitas SDM maupun akreditasi dan penambahan prodi baru. Selain sebagai bentuk peningkatan kualias hal itu juga untuk semakin menumbuhkan kepercayaan masyarakat terhadap UMP," katanya.
Baca juga: Wartawan senior jadi PR II UMP
Pewarta: Rendhik Andika
Editor: Andi Jauhary
Copyright © ANTARA 2019