Saya hanya ingin memastikan bahwa stok cukup dan operasi pasar berjalan

Jakarta (ANTARA News) - Presiden Joko Widodo memastikan bahwa stok beras di gudang Bulog mencukupi dan operasi pasar beras berjalan dengan baik.

"Saya hanya ingin memastikan bahwa stok cukup dan operasi pasar berjalan," kata Presiden Jokowi saat mengunjungi Gudang
Perum Bulog Divisi Regional DKI Jakarta, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis.

Presiden menilai manajemen stok Bulog saat ini lebih baik dibandingkan dengan tiga-empat tahun lalu.

"Sudah rapi sekali, ada beras yang ditaruh di valet untuk perputaran stok, sehingga bisa dilakukan dengan rapi, majemenannya sudah lebih rapi," katanya.

Ia menyebutkan peninjauan stok kebutuhan pokok terutama beras dilakukan untuk memberikan keyakina kepada pasar dan masyarakat bahwa memang setiap saat diperlukan stok bulog siap dikeluarkan.

"Karena biasanya kalau stok sedikit, akan muncul spekulasi di pasar sehingga harus dipastikan stok mencukupi," katanya.

Ia menyebutkan dengan adanya operasi pasar beras oleh Perum Bulog saat ini ada kecenderungan harga beras turun, apalagi nanti bulan Maret saat panen raya.

"Kalau mau turun drastis, stok dikeluarkan semua, tapi kan kita juga harus menjaga harga sehingga petani juga terlindungi. Perlu keseimbangan produksi dengan harga pasar, kalau harga terlalu turun nanti petani mengalami kerugian," katanya.

Ia juga berharap operasi pasar beras secara besar-besaran oleh Bulog saat ini juga untuk mempersiapkan Bulog agar dapat melakukan penyerapan beras petani saat panen raya mendatang.

Presiden Jokowi menyebutkan stok beras pada akhir 2018 hingga awal 2019 ini mencapai 2,1 juta ton.

"Biasanya di akhir Desember, stok hanya 700.000-800.000 ton, tetapi di akhir Desember 2018 hingga sekarang 2,1 juta ton. Ini memang besar, dulu kalau sudah Desember segini, ini masih banyal sekali," katanya sambil menunjuk tumpukan karung beras di belakangnya.

Menurut dia, stok yang ada harus digunakan untuk menjaga harga bahan pokok terutama beras bisa sedikit turum.

"Saya dapat informasi dari Dirut Perum Bulog dan kemarin saya cek ke pasar sudah turun sekitar Rp50 per kg karena sudah beberapa hari ini Bulog melakukan operasi pasar besar besaran untuk memberi suplai di pasar dan masyarakat," katanya.

Baca juga: Presiden Jokowi tinjau stok beras Bulog

Pewarta: Agus Salim
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2019