"Itu benaran takutnya setengah mati, kalau ada kucing benar-benar kayak lihat setan," tutur Tissa pada Antara di Galeri Foto Jurnalistik Antara, Jakarta, Selasa.
Rasa takut yang membuatnya panik ketika didekati kucing itu berakar dari pengalaman masa kecil yang membuatnya trauma pada binatang berbulu itu.
Ketika masih berada di bangku sekolah dasar, ada kucing yang mendatanginya saat sedang makan.
Makhluk itu menerkam piring, membuat makanannya tumpah ruah. Rasa takut pada masa lalu itu membekas lama hingga bertahun-tahun kemudian.
"Jadi keterusan, sekarang kalau lihat kucing tuh parno-an," ujar dia.
Tissa akan tampil dalam film "Laundry Show" yang tayang pada 7 Februari mendatang. Film drama komedi itu adalah pengalaman pertamanya berakting sebagai karakter berkepribadian lucu.
Tissa berperan sebagai Tiur, resepsionis penatu yang judes, galak dengan intonasi datar yang menuai tawa.
Drama komedi itu juga dibintangi oleh Gisella Anastasia, Boy William, Mamat Alkatiri, Marshel Widianto , Oppie Kumis, Ence Bagus, Aming, Anyun Cadel hingga Gading Marten.
Baca juga: Tissa Biani tampil konyol dalam "Laundry Show" (Video)
Baca juga: Cerita Gisella berbisnis penatu (video)
Baca juga: Sebelum jadi komika, Marshel Widianto sempat jadi penonton alay
Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2019