London (ANTARA News) - Seorang pria yang tertangkap karena memecahkan rekor kecepatan kendaraan di Inggris yaitu 277 kilometer per jam, dihukum penjara 10 pekan. Tim Brady, (33) dari Harrow, London, menjadi orang tercepat yang tertangkap kamera pengintai di Inggris. Ketika itu, bulan Januari, dia mengendarai Porsche 911 Turbo 3.6-liter seharga 141 ribu euro. Dia tertangkap tangan saat berlangsung pemeriksaan kecepatan secara acak di sekitar Abingdon, Oxfordshire, Inggris Utara, ungkap pengadilan Oxford Crown Court. Brady mengaku bersalah atas tuduhan mengemudi secara membahayakan. Rekornya mengalahkan rekor terdahulu yaitu 251 kilometer per jam yang dibuat oleh seorang penjual mobil di Skotlandia pada 2003. "Cara mengemudi anda sangat seenaknya dan tidak memikirkan bahaya yang bisa terjadi pada orang lain," kata hakim David Morton Jack kepada Brady. Selain dipenjara, Brady juga dilarang mengemudi selama tiga tahun dan dikenakan ongkos perkara 474 pounds. Setelah penangkapan dirinya, Brady mengundurkan diri dari pekerjaan sebagai pengantar di sebuah perusahaan persewaan mobil mewah. Porsche itu dia keluarkan dari tempat kerjanya tanpa izin. Selain Brady, pengebut lainnya yang pernah dihukum adalah Daniel Nicks, seorang pengendara sepeda motor yang pada Desember 2000 memasang kamera genggam ke helmnya untuk merekam usahanya memacu sepeda motor hingga kecepatan 175 mil per jam. Dia mengalami kecelakaan dan polisi menemukan kamera genggam itu lalu memutarnya, kemudian mereka menjatuhkan dakwaan kepada Nicks. Para detektif hingga kini masih mencari seorang pengendara sepedamotor yang memasang video di Internet saat dia ngebut di jalanan pegunungan dalam cuaca redup dengan kecepatan 176 mil per jam.(*)
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2007