Korban yang meninggal dunia di RSUD Bob Bazar mencapai 47 orang. Total pelayanan RSUD Bob Bazar mencapai sebanyak 511 orang
Bandarlampung (ANTARA News) - Sebanyak 31 orang korban bencana tsunami Selat Sunda yang terjadi di perairan pesisir Kabupaten Lampung Selatan, Provinsi Lampung pada Sabtu (22/12) malam, hingga kini masih dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bob Bazar, Kalianda.
"Untuk pasien rawat jalan sebanyak 427 orang," kata Kabid Humas Polda Lampung Kombes Sulistyaningsih saat dihubungi di Bandarlampung, Senin malam.
Menurut Sulistyaningsih, warga korban tsunami yang masih dirawat di RSUD Bob Bazar itu sebanyak sembilan orang masih dalam perawatan di ruang bedah, delapan orang di ruang penyakit dalam, dan enam orang dirawat di ruang anak.
"Korban yang meninggal dunia di RSUD Bob Bazar mencapai 47 orang. Total pelayanan RSUD Bob Bazar mencapai sebanyak 511 orang," katanya.
Tsunami yang terjadi di Selat Sunda pada 22 Desember 2018 malam menimbulkan kerusakan dan korban jiwa di Kabupaten Lampung Selatan, Tanggamus, dan Pesawaran di Provinsi Lampung serta Kabupaten Pandeglang dan Serang di Provinsi Banten.
Menurut data Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) hingga 31 Desember, bencana itu sudah menyebabkan 437 orang meninggal dunia, 16 orang hilang, 14.059 orang terluka, dan 33.721 orang mengungsi.
Baca juga: Dua korban tsunami masih dirawat di RSUD Abdul Moeloek
Baca juga: Seluruh jenazah korban tsunami Pandeglang ditampung di RSUD Berkah
Pewarta: Budisantoso Budiman
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2019