Jakarta (ANTARA News) - Timnas U-23 yang dipersiapkan untuk tampil di SEA Games 2007 mengagendakan lima kali ujicoba dalam laga persahabatan selama mereka berada di Argentina. "Kami akan melaksanakan lima kali ujicoba selama di Argentina. Siapa lawan yang akan datang, kami akan hadapi," kata pelatih kepala timnas sepak bola Indonesia, Ivan Kolev, usai latihan di lapangan timnas, Senayan Jakarta, Jumat. Timnas sendiri dijadwalkan akan bertolak ke Argentina pada 25 September mendatang. Timnas yang seharusnya berangkat pada Sabtu (22/9) ini tertunda karena urusan administrasi. BTN sendiri akan mengirim 25 pemain dan sejumlah ofisial ke Argentina. Atep dkk direncanakan akan melaksanakan ujicoba melawan Media klub Quiulme U-20, Independiente U-20, Boca Junior U-20 dan Timnas Argentina U-20. Kolev menegaskan bahwa sebelum melaksanakan ujicoba pertama di Argentina, para pemain akan melaksanakan adaptasi terlebih dahulu selama lima hari. Selama pelatihan di Jakarta, Kolev tetap memberikan latihan yang serius terhadap Eka Ramdhani dkk. Meski begitu, program latihan telah disesuaikan oleh pelatih mengingat sebagian besar pemain tetap menjalankan ibadah puasa. Saat sesi latihan sore yang mulai 16.30 WIB agar lebih dekat ke waktu Maghrib. Para pemain juga telah terbiasa berbuka puasa di lapangan dengan pembuka yang sederhana. Kolev yang dibantu asistennya Atanas, Widodo dan Sudarno melakukan latihan strategi dan koordinasi tim antar sesama pemain. Nampak pemain baru Airlangga sudah bergabung di latihan timnas. Dia menggantikan striker Suhaeri Daud yang cedera.(*)
Editor: Heru Purwanto
Copyright © ANTARA 2007