Jakarta (ANTARA News) - Dua atlet panahan putri Indonesia, Rina Dewi Puspitasari dan Ika Yuliana Rochmawati, meraih tempat di Olimpiade Beijing 2008, setelah berhasil menempati tiga besar Kejuaraan Asia ke-15. Seperti diberitakan kantor berita Xinhua, Jumat, dalam Kejuaraan Asia di Xian, China, yang berakhir Kamis (20/9), Ika berhasil meraih tempat pertama, sedangkan Rina menduduki posisi ketiga. Ika Yuliana Rochmawati menundukkan pemanah Jepang, Yuki Hayashi 107-105 untuk berakhir di tempat pertama pada recurve putri turnamen kualifikasi Olimpiade itu, dan rekan senegaranya Rina Dewi Puspitasari mengalahkan Olga Pilipova dari Kazakhstan 107-99 untuk meraih tempat ketiga. Berdasarkan aturan, Indonesia memenangi dua dari tiga kuota Olimpiade yang ditawarkan dengan satu tempat lainnya diberikan ke Jepang. Namun karena kuota tersebut tidak berdasarkan nama melainkan jumlah, maka belum tentu kedua kedua pemanah tersebut yang akan diberangkatkan ke Beijing, melainkan atlet yang berpenampilan terbaik. Pada bagian putra, Indonesia yang mengikutsertakan total delapan pemanah recurve dalam kejuaraan tersebut tidak mendapat tempat. Mark Javier dari Filipina, Mangal Singh dari India dan Wan Mohd Khalmizam Ab Aziz dari Malaysia berakhir di tiga tempat teratas, merebut tempat di Olimpiade untuk negara-negara bersangkutan. Selain Rina dan Ika, Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) mengikutsertakan pemanah putri Gina Rahayu dan Novia Nuraini, dan mengirim Rahmat Sulistyawan, Hendro Supriyanto, Muh Ali Sofyan dan Awal Ahmad pada bagian putra. (*)
Copyright © ANTARA 2007