Pertumbuhan ekonomi AS direvisi turun menjadi 3,4 persen pada kuartal ketiga, lebih lambat dari perkiraan sebelumnya
New York (ANTARA News) - Saham-saham di Wall Street melemah pada akhir perdagangan Jumat (Sabtu pagi WIB), karena investor mencerna data ekonomi terbaru, pidato dari pejabat bank sentral, dan fakta bahwa pemerintah berada di ambang penutupan (shutdown) sebagian.
Indeks Dow Jones Industrial Average turun 414,23 poin atau 1,81 persen, menjadi ditutup di 22.445,37 poin. Indeks S&P 500 berkurang 50,84 poin atau 2,06 persen, menjadi berakhir di 2.416,58 poin. Indeks Komposit Nasdaq ditutup 195,41 poin atau 2,99 persen lebih rendah, menjadi 6.332,99 poin.
Pertumbuhan ekonomi AS direvisi turun menjadi 3,4 persen pada kuartal ketiga, lebih lambat dari perkiraan sebelumnya, kata Departemen Perdagangan pada Jumat (21/12). Revisi tersebut mencerminkan penurunan belanja konsumen dan ekspor.
Ukuran sentimen konsumen Universitas Michigan mencatat angka akhir untuk Desember sebesar 98,3, lebih tinggi dari angka awal sebesar 97,5.
Presiden Federal Reserve Bank New York John Williams mengatakan pada Jumat (21/12) bahwa The Fed terbuka untuk mempertimbangkan kembali pandangannya tentang kenaikan suku bunga tahun depan, menurut laporan media.
Williams mengatakan kepada CNBC bahwa "ada risiko-risiko terhadap prospek bahwa mungkin perekonomian akan melambat lebih lanjut."
Dia menambahkan bahwa pejabat bank sentral tidak hanya akan mendengarkan pasar, tetapi semua orang yang mereka ajak bicara, melihat semua data dan siap untuk menilai kembali dan mengevaluasi kembali pandangan-pandangan mereka.
Sementara itu, investor juga memantau kebuntuan tentang penutupan (shutdown) pemerintah, di mana Kongres tampaknya tidak punya solusi untuk itu.
Pemerintah akan ditutup sebagian jika Kongres tidak dapat mengeluarkan tujuh RUU pada Jumat (21/12) tengah malam waktu setempat.
Presiden AS Donald Trump memperingatkan penutupan sangat lama jika anggota parlemen tidak menyetujui pendanaan untuk pembangunan tembok perbatasan AS-Meksiko.
Baca juga: Bursa Wall Street ditutup lebih rendah setelah keputusan Fed
Pewarta: Apep Suhendar
Editor: Ahmad Wijaya
Copyright © ANTARA 2018