London (ANTARA News) - Saham-saham Inggris berakhir melemah pada perdagangan Kamis (20/12), dengan indeks acuan FTSE-100 di Bursa Efek London turun 0,8 persen atau 54,01 poin, menjadi 6.711,93 poin.
Carnival, operator pelayaran Inggris-Amerika, adalah pemain terburuk (top loser) dalam saham-saham unggulan atau "blue chips", dengan sahamnya menukik 10,83 persen.
Diikuti oleh saham Scottish Mortgage Investment Trust, sebuah investment trust yang diperdagangkan secara umum, jatuh 3,86 persen, serta Antofagasta, perusahaan tambang tembaga, turun 3,69 persen.
Sementara itu, sebut Xinhua, Smurfit Kappa Group, sebuah perusahaan kemasan terkemuka, melambung 3,67 persen, menjadi peraih keuntungan teratas (top gainer) dari saham-saham unggulan.
Disusul oleh saham United Utilities Group dan Severn Trent, yang masing-masing meningkat 3,28 persen dan 2,91 persen.
Baca juga: Bursa Wall Street ditutup lebih rendah setelah keputusan Fed
Baca juga: Indeks DAX-30 Jerman ditutup melemah, saham Deutsche Bank turun 7,04 persen
Pewarta: Apep Suhendar
Editor: Kelik Dewanto
Copyright © ANTARA 2018