Beijing (ANTARA News) - Petenis putri yang pernah menduduki peringkat satu dunia Lindsay Davenport maju ke perempatfinal turnamen tenis Cina Terbuka, Kamis, mencatat kemenangan ketujuh beruntunnya sejak kembali bermain setelah melahirkan Juni lalu.
Davenport mengalahkan Eleni Daniilidou, 7-5, 6-3, yang mana seperti ulangan ketika petenis Amerika Serikat menyingkirkan petenis Yunani itu di babak pertama turnamen Bali International pekan lalu.
Daniilidou, yang kini sudah kalah dalam tiga pertemuannya dengan Davenport, tidak berdaya dengan kehilangan poin dari servisnya lima kali.
Davenport (31) hadir di Beijing setelah merebut gelar di Bali, mencoba mengikuti turnamen-turnamen di Asia saat dia berniat kembali lagi bermain setelah setahun tidak bertanding.
"Terasa mudah. Saya pikir ini lebih menyenangkan, saya menikmatinya. Saya masih belum tahun kenapa ini berjalan dengan begitu baik," kata Davenport.
Sementara itu, Elena Dementieva, unggulan empat asal Rusia, memulai pekannya di ibukota Cina itu dengan kemenangan 6-2, 6-0 atas petenis muda Austria, Tamira Paszek.
Dalam pertarungan sesama petenis Jepang, Akiko Morigami mengalahkan Aiko Nakamura 7-5, 6-3, demikian laporan AFP. (*)
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007