UI GreenMetric merupakan inovasi UI yang telah dikenal luas di dunia internasional sebagai pemeringkatan perguruan tinggi pertama di dunia berbasis pengelolaan lingkungan

Depok (ANTARA News) - Universitas Indonesia (UI) kembali meraih predikat Kampus Hijau Terbaik untuk skala nasional berdasarkan Universitas Indonesia (UI) GreenMetric World University Rankings 2018.

Ketua UI GreenMetric Prof Dr Riri Fitri Sari di kampus UI Depok, Rabu mengatakan untuk peringkat kedua dan ketiga yaitu Institut Pertanian Bogor (IPB) dan Universitas Diponegoro (Undip).

Ia mengatakan, UI GreenMetric, selain memeringkatkan perguruan tinggi di dalam negeri, juga memeringkatkan perguruan tinggi secara global yang di dalamnya terdapat 27 Koordinator Nasional dari 25 negara yang tersebar di Asia, Eropa, dan Amerika.

Riri mengatakan para koordinator nasional berhasil mengadakan lokakarya UI GreenMetric di negaranya masing-masing, dengan mendatangkan Tim Ahli dari UI untuk menjadi narasumber dan membawa peningkatan reputasi UI sebagai pelopor Kampus Berkelanjutan.

Selain itu, UI GreenMetric juga telah menggelar tiga belas Lokakarya Nasional di luar negeri yang bekerja sama dengan Perguruan tinggi dan institusi luar negeri seperti University of Zanjan Iran, Ferdowsi University of Mashad Iran, Atyrau State University Kazakhstan.

Selanjutnya King Abdulaziz University (KAU) Saudi Arabia, Nottingham University Inggris, National University of Colombia, University del Rosario Colombia, University of Sao Paulo Brazilia, RUDN University Rusia, Universidad Tecnica Federico Santa Maria Chili, dan Inseec U Perancis.

Sementara itu Rektor UI Prof Muhammad Anis mengatakan, saat ini dunia tengah menghadapi permasalahan berkenaan lingkungan hidup yang serius, mulai dari perubahan iklim, bencana alam, kekurangan makanan dan air, dan polusi.

Terkait permasalahan tersebut, UI mengambil peran untuk meningkatkan upaya keberlanjutan lingkungan hidup di lingkungan global melalui UI GreenMetric.

UI GreenMetric merupakan inovasi UI yang telah dikenal luas di dunia internasional sebagai pemeringkatan perguruan tinggi pertama di dunia berbasis komitmen tinggi dalam pengelolaan lingkungan hidup kampus.

Dari tahun ke tahun, terjadi peningkatan antusiasme peserta perguruan tinggi di dunia untuk berpartisipasi dalam pemeringkatan kampus terhijau, di mana tahun ini mencapai 719 universitas dari 81 negara di dunia (Tahun 2017 sebanyak 619 Perguruan Tinggi dari 76 negara).

Beberapa negara yang baru bergabung di tahun 2018 yaitu Belgia, Bulgaria, Costa Rica, Croasia, dan Malta.

Sedangkan di Indonesia, terdapat 66 Perguruan Tinggi yang telah berpartisipasi dalam UI GreenMetric.

Pemeringkatan UI GreenMetric of World Universities dilandasi oleh tiga filosofi dasar, yakni Environment, Economic, dan Equity (3Es) dengan bobot indikator penilaian yang terdiri atas Keadaan dan Infrastruktur Kampus (15 persen), Energi dan Perubahan Iklim (21 persen), Pengelolaan Sampah (18 persen), Penggunaan Air (10 persen), Transportasi (18 persen), dan Pendidikan (18 persen).

Pengumuman UI GreenMetric tersebut dihadiri Dr Muhammad Dimyati (Direktur Jenderal Penguatan Riset dan Pengembangan Kementerian Ristek Dikti RI), Dr Agus Justianto (Kepala Badan Litbang dan Inovasi Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI), yang disiarkan secara langsung (streaming) dan disaksikan oleh Perguruan Tinggi di luar Indonesia.

Baca juga: UI nobatkan Wageningen University sebagai kampus hijau terbaik
Baca juga: UI peringkat 25 kampus terhijau di dunia

Pewarta: Feru Lantara
Editor: Dewanti Lestari
Copyright © ANTARA 2018