Jakarta (ANTARA News) - Kereta Rel Listrik (KRL) lintas Bekasi-Jakarta Kota dan Bogor-Jatinegara/Jakarta Kota sempat mengalami hambatan, Jumat pagi.

"PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) mengucapkan permohonan maaf atas gangguan perjalanan pada lintas Jakarta Kota-Bekasi dampak dari gangguan operasional pada kereta angkutan barang atau peti kemas (KA 2406) di Stasiun Jatinegara pada pukul 01.36 WIB," kata VP Komunikasi Perusahaan PT KCI Eva Chairunisa di Jakarta, Jumat.

Eva melanjutkan proses evakuasi Kereta Petikemas KA 2406 selesai dilakukan pada pukul 06.50 WIB dan kedua jalur yang terdampak dapat kembali dilalui KRL.

Dampak evakuasi gangguan operasional kereta angkutan barang KA 2506 di Stasiun Jatinegara itu mengakibatkan pola operasi perjalanan tiga KRL relasi Bogor-Jatinegara perjalanan hanya sampai Pasar Senen untuk selanjutnya kembali menuju Bogor.

Sementara itu, perjalanan KRL lintas Bekasi-Jakarta Kota secara berangsur kembali normal, namun terjadi antrian masuk Stasiun Jatinegara.

Situasi sudah kembali normal dan kondusif ketika berita ini diturunkan.

PT KCI menghimbau bagi pengguna jasa yang tetap menggunakan jasa KRL agar tetap memperhatikan keselamatan dan keamanan khususnya pada saat kondisi stasiun dan KRL sangat padat.

Baca juga: Volume KRL Cikarang 23.000 penumpang hari pertama
Baca juga: Menhub resmikan KRL lintas Bekasi-Cikarang

Pewarta: Tessa Qurrata Aini
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2018