Bandarlampung (ANTARA News) - Gempa bumi tektonik dengan kekuatan 4,7 pada Skala Richter (SR) terjadi di 94 Km Baratdaya Tasikmalaya, Jawa Barat (Jabar), pada Minggu (16/9) pukul 19.06.34 WIB. Badan Meteorologi dan Geofisika (BMG) melalui Stasiun Geofisika di Kotabumi, Lampung, Minggu malam, menyebutkan lokasi gempa di Baratdaya Tasikmalaya itu pada 8.03 Lintang Selatan (LS)-107.74 Bujur Timur (BT), dengan kedalaman sumber gempa (episentrum) 30 Km. Sebelumnya Stasiun Geofisika di Kotabumi, Lampung juga melaporkan terjadi gempa bumi berkekuatan 5,5 SR di 100 Km Baratdaya Painan di Sumatera Barat (Sumat) pada Minggu (16/9) dinihari pukul 01.27.45 WIB yang berlokasi di 1.96 Lintang Selatan (LS)-99.90 Bujur Timur (BT), dengan kedalaman 10 Km. BMG menyampaikan pula telah terjadi gempa bumi pada Sabtu (15/9) pukul 22.57.09 WIB yang berlokasi di 21 Km Tenggara Sanur di Pulau Bali, pada koordinat 8.75 Lintang Selatan (LS)-115.44 Bujur Timur (BT), dengan kedalaman 46 Km. Menurut Stasiun Geofisika di Kotabumi Lampung dan Stasiun Meteorologi Maritim di Panjang, Bandarlampung, menyusul gempa 7,9 SR terjadi di dekat Bengkulu pada Rabu (12/9) petang lalu, masih terus terjadi getaran gempa berkali-kali di sejumlah wilayah, seperti di Jambi, Bengkulu, Sumatera Barat dan beberapa daerah lain di luar Pulau Sumatera.(*)
Editor: Heru Purwanto
Copyright © ANTARA 2007
ampunilah kmi ya alloh