Hanoi (ANTARA News) - Mantan wakil kapten tim sepak bola Vietnam dibawah 23 tahun, Le Quoc Vuong, diskors lima tahun karena mengatur skor pada pertandingan internasional, demikian dilaporkan media setempat, Sabtu. "Keputusan ini diumumkan secara resmi oleh VFF Sabtu dan dinyatakan segera berlaku," tulis harian partai komunis Nhan Dan, mengutip sumber federasi sepak bola Vietnam yang minta tidak diungkap identitasnya. Ditambahkan, Vuong juga didenda 620 dolar AS. Vuong Januari lalu dijatuhi hukuman enam tahun penjara karena mengatur skor pertandingan Vietnam dibawah 23 tahun lawan Myanmar di SEA Games 2005 dan memperoleh uang tunai dari sindikat judi. Melalui banding, hukumannya dikurangi menjadi empat tahun April lalu. Dia dinyatakan bersalah menyuap rekan-rekannya 1.250 dolar AS agar tidak tampil mati-matian lawan Myanmar di Manila dan pertandingan itu hanya dimenangi Vietnam 1-0. Enam pemain lainnya termasuk bintang striker berusia 22 tahun, Pham Van Quyen, kini masih menjalani skorsing. Taruhan sepak bola dan bentuk judi lainnya serta pengaturan skor adalah ilegal, tapi meluas di negara komunis itu dimana polisi dan pejabat VFF berusaha membersihkan sepak bola Vietnam. Pada Juli lalu, sembilan wasit dan ofisial sepak bola Vietnam dijatuhi hukuman sampai tujuh tahun penjara setelah terbukti terlibat suap pada enam pertandingan liga domestik Vietnam Liga-V musim kompetisi 2004-2005, demikian AFP.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2007