Jakarta (ANTARA News) - Situs dagang elektronik Shopee mengklaim telah memiliki jutaan pengguna melalui program Kuis yang diluncurkan guna memeriahkan pesta belanja 11.11 November lalu.

"Total pengguna Kuis Shopee per November ada 7 juta pengguna," kata Country Brand Manager Shopee Indonesia, Rezki Yanuar, saat jumpa pers di Jakarta, Rabu.

Shopee mengaku jumlah pengguna mereka pernah menembus satu juta dalam waktu yang bersamaan pada sebuah sesi kuis pada bulan tersebut, yang disebut Rezki sebagai hal yang membanggakan.

"Rata-rata merupakan pengguna baru dan loyal dengan program ini," kata dia.

Kuis Shopee merupakan salah satu program permainan yang diadakan e-commerce tersebut, selain Goyang Shopee yang sudah lebih dulu diperkenalkan.

Program ini merupakan salah satu acara dalam memeriahkan festival belanja 11.11 yang berlangsung pada 25 Oktober hingga 11 November 2018, dengan frekuensi dua kali dalam 24 jam.

Baca juga: Tekanan ekonomi global tak pengaruhi pasar online

Pengguna e-commerce tersebut memperebutkan hadiah sebesar Rp11 miliar dalam Kuis tersebut selama festival berlangsung. Beberapa Kuis Shopee juga sempat ditayangkan di televisi.

Konsep acara tersebut terinspirasi dari acara kuis di televisi yang populer pada era 80-90an. Perbedaannya, jika kuis di televisi penonton harus menelepon untuk menjawab, Kuis Shopee dimainkan di dalam aplikasi belanja dan pengguna cukup mengetuk pilihan jawaban yang muncul di layar.

Direktur Shopee Handhika Jahja pada jumpa pers Oktober lalu menyatakan program Kuis bisa dijadikan program reguler seperti Goyang Shopee jika respons pengguna mereka baik terhadap program tersebut.

Sejumlah e-commerce sejak beberapa waktu belakangan mengadakan program loyalitas konsumen berupa permainan di dalam aplikasi, misalnya Tokopedia memiliki program "Lucky Egg" untuk mendapatkan kupon potongan harga.

E-commerce Bukalapak juga mengadakan program Shake-A-Thon yang berhadiah potongan harga atau saldo kredit untuk dompet digital mereka.

Baca juga: Shopee memperingati hari sumpah pemuda melalui kreasi nusantara

Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2018