Ada 43,7 juta gamers Indonesia yang bisa kita garap juga

Jakarta (ANTARA News) - Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) mengincar dukungan para gamers dari kalangan millenial dalam pemilihan umum 2019, untuk menambah suara dukungan tradisional yang selama ini telah terbentuk.

"Ada 43,7 juta gamers Indonesia yang bisa kita garap juga," kata Ketua Umum PKPI Diaz Hendropriyono saat di Antara, Jakarta, Rabu.

Ia mengatakan guna mengakomodir hal itu, dalam kepengurusannya yang baru berjalan lima bulan, telah dibentuk departemen e-sport.

Diaz juga mengungkapkan, dalam waktu dekat PKPI akan mengadakan tur musik PKPI di daerah-daerah, dengan dirinya sebagai salah satu personelnya. Diharapkan dengan tur tersebut, PKPI semakin dekat dengan kaum muda milenial.

Sementara untuk mempertahankan dukungan pemilih tradisionalnya, yaitu dari kalangan veteran dan keluarga TNI-Polri, kepengurusannya telah membentuk Bidang Kesejahteraan Veteran dan Prajurit.

Menurut dia, sejak pertama kali berdiri pada 1999 (saat itu PKP), hingga saat ini, massa tradisional PKPI sekitar 1,1-1,4 juta dalam setiap pemilu. PKPI meski tidak lolos di senayan namun memiliki sekitar 400 anghota DPRD di daerah.

"Kita tidak ingin meninggalkan massa loyal partai," katanya.

Pewarta: M Arief Iskandar
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2018