Jakarta (ANTARA News) - Mantan Perdana Menteri Timor Timur Mari Alkatiri memperkirakan, dalam tiga hingga empat tahun mendatang, Timor Timur siap menjadi anggota perhimpunan bangsa Asia Tenggara ASEAN. "Saya harap, pada masa mendatang, Timor Timur dapat menjadi anggota ASEAN, saya perkirakan dalam tiga atau empat tahun mendatang," kata Alkatiri menjawab pertanyaan ANTARA News di Jakarta hari Senin. Menurut Alkatiri, ASEAN adalah salah satu organisasi kawasan cukup berpengaruh di dunia, sehingga sudah sepantasnya Timor Timur berusaha menjadi bagiannya. "Kita sedang berupaya menjadi anggota ASEAN dan menjalin kerjasama lebih erat dengan negara ASEAN," katanya. Timor Timur telah menjadi anggota ASEAN Regional Forum (ARF), yang beranggotakan 28 negara. Perhimpunan Bangsa Asia Tenggara (ASEAN) beranggotakan 10 negara, yaitu Brunei, Indonesia, Malaysia, Myanmar, Filipina, Kamboja, Thailand, Singapura, Laos, dan Vietnam. ASEAN berencana mensahkan Piagam ASEAN, yang akan menjadi landasan hukum organisasi itu, pada pertemuan tingkat tinggi ke-13 ASEAN di Singapura pada November mendatang. Mari Alkatiri melakukan kunjungan ke Indonesia selama lima hari, 10-14 September 2007, guna melakukan pertemuan dengan sejumlah organisasi dan partai politik di Indonesia, termasuk memberikan kuliah umum di universitas Muhammadiyah.(*)

Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2007