Jakarta (ANTARA News) - Napoli mampu bangkit setelah sempat tertinggal untuk kemudian menang 2-1 di markas Genoa dalam pertandingan Liga Italia yang sempat dihentikan karena hujan deras yang dimainkan di Stadion Luigi Ferraris, Genoa, Italia, pada Minggu dini hari WIB.
Genoa unggul terlebih dahulu melalui gol Christian Kouame pada menit ke-20, sebelum Napoli membalikkan keadaan pada babak kedua berkat gol Fabian Ruiz di menit ke-62 dan gol bunuh diri Davide Birsachi empat menit sebelum laga usai, demikian catatan pertandingan di laman resmi Liga Italia.
Berkat kemenangan ini, Napoli untuk sementara menggeser Inter Milan dari peringkat kedua dengan koleksi 28 poin, tertinggal tiga poin dari pemuncak klasemen, tertinggal tiga poin dari pemuncak klasemen Juventus, yang baru akan bertanding melawan AC Milan pada Senin dini hari WIB. Sedangkan tuan rumah Genoa harus turun satu posisi ke peringkat ke-14.
Napoli membuka peluang pada menit ke-11 saat Lorenzo Insigne menaklukkan kiper Ionut Radu, namun sepakannya masih memantul di tiang jauh.
Tetapi justru tim tuan rumah yang mampu memecah kebuntuan terlebih dahulu, Romulo mengirimkan bola dari sisi kanan dan Kouame mampu mengungguli Elsied Hysaj untuk menyambar bola dan memasukkannya ke gawang. Ini merupakan gol kedua dari pemain muda Pantai Gading tersebut di Liga Italia, setelah sebelumnya menyumbang gol pada akhir pekan pertama musim.
Radu mampu melakukan sejumlah penyelamatan penting ketika ia menggagalkan umpan silang Lorenzo Insigne dan upaya Jose Callejon, untuk membuat Genoa menutup babak pertama dengan keunggulan 1-0.
Pelatih Napoli Carlo Ancelotti melakukan beberapa perubahan saat turun minum, di mana ia menggantikan Arek Milik dan Piotr Zielinski dengan Dries Mertens dan Fabian Ruiz. Hal itu hampir segera menuai hasil ketika Mertens melepaskan sepakan melengkung yang masih melebar setelah bekerja sama dengan Fabian.
Pertandingan harus dihentikan untuk sementara pada menit ke-59 karena genangan air yang menutupi lapangan. Permainan baru dilanjutkan 13 menit kemudian setelah hujan reda dan sebagian lapangan dikeringkan.
Saat permainan dilanjutkan, dua pemain pengganti bekerja sama untuk mencetak gol penyama kedudukan, Mertens meneruskan bola operan Allan untuk diteruskan Fabian menjadi gol melalui sepakannya dari dalam kotak penalti.
Napoli kemudian berbalik unggul menjelang laga usai, ketika tendangan bebas Mario Rui terdefleksi oleh Biraschi untuk melesak masuk ke gawang tuan rumah.
Susunan pemain seturut laman resmi Liga Italia:
Genoa (3-5-2): Radu, Biraschi, Romero, Criscito, Lazovic, Hiljemark (Mazzitelli 78'), Veloso (Omeonga 58'), Romulo (Pandev 89'), Bessa, Piatek, Kouame
Napoli (4-4-2): Ospina, Hysaj (Malcuit 81'), Albiol, Koulibaly, Mario Rui, Callejon, Allan, Hamsik, Zielinski (Fabian 46'), Milik (Mertens 46'), Insigne
Pewarta: A Rauf Andar Adipati
Editor: Atman Ahdiat
Copyright © ANTARA 2018