Tujuannya agar setiap perusahaan BUMN punya perkumpulan dari generasi milenial untuk bertukar pikiran dan memberikan ide-ide dan inovasi baru kepada direksi."

Surabaya (ANTARA News) - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno menyerukan spirit generasi milenial hadir untuk negeri, salah satunya dengan membentuk organisasi milenial di setiap perusahaan yang berada di bawah naungannya.

"Tujuannya agar setiap perusahaan BUMN punya perkumpulan dari generasi milenial untuk bertukar pikiran dan memberikan ide-ide dan inovasi baru kepada direksi," ujarnya dalam kegiatan yang dihadiri ribuan generasi milenial BUMN di Surabaya, Jatim, Sabtu malam.

Dia mendorong segenap jajaran direksi BUMN harus memiliki pikiran anak-anak muda untuk berkompetisi ke depan.

"Karenanya kami bersinergi dengan generasi milenial dan mengajak mereka untuk bersama sama-sama memikirkan BUMN ke depan harus bagaimana," katanya.

Untuk itu Rini berharap terhadap para generasi muda melalui perkumpulan milenial yang dibentuknya harus berani menyampaikan ide-ide kreatif dan inovatif.

Dengan begitu, dia menandaskan, generasi milenial tak hanya memikirkan dirinya sendiri tapi ikut memikirkan masa depan Indonesia.

Dalam kesempatan itu, ia juga mendorong agar generasi milenial BUMN harus melihat masyarakat di sekitarnya.

"Harapan saya kita tidak hanya bertujuan untuk memajukan perusahaan BUMN tapi juga harus bisa saling membantu terhadap masyarakat yang membutuhkan. Itulah spirit milenial BUMN hadir untuk negeri," katanya.

Baca juga: Rini semangati BUMN di IBD Expo
Baca juga: Rini tawarkan 80 proyek BUMN dalam Indonesia Investment Forum

Pewarta: Slamet Agus Sudarmojo dan Hanif Nashrullah
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2018