London (ANTARA News) - Manajer Arsenal, Arsene Wenger, bersiap menandatangani kontrak baru selama tiga tahun dengan klub Liga Inggris itu, seperti yang dilaporkan BBC, Kamis. Laporan itu, seperti dikutip AFP, menyebutkan bahwa dalam waktu dua hari, "The Gunners" akan mengumumkan bahwa telah terjadi kesepakatan dengan pelatih Prancis berusia 57 tahun yang kontraknya akan berakhir pada akhir musim. Keraguan apakah Wenger akan memperpanjang kontraknya atau tidak menjadi isu hangat di klub, menyusul hengkangnya striker Thierry Henry ke Barcelona pada musim panas dan Wakil Ketua David Dein. Namun demikian, keraguan itu sekarang sudah hilang karena Wenger sepertinya akan tetap melatih tim tersebut untuk merebut "cawan suci" di sepak bola, yaitu memenangi Liga Champions. Arsenal saat ini berada di posisi kedua Liga Premier dan telah memastikan tempat di babak penyisihan grup Liga Champions setelah memetik kemenangan atas Sparta Prague. Wenger telah membawa Arsenal merebut tiga gelar Liga Premier dan empat gelar Piala FA serta membawa tim itu ke final Liga Champions 2006, namun kalah dari Barcelona. (*)
Copyright © ANTARA 2007