Makassar (ANTARA News) - Penyerang PSM Makassar asal Hong Kong, Alessandro Ferreira, masih dirundung demam dan akhirnya tak turut serta dalam skuat timnya yang melancong ke markas Madura United untuk melakoni laga pekan ke-28 Liga 1 Indonesia di Stadion Ratu Pamelingan, Pamekasan, Jawa Timur, Senin (29/10).
Bahkan menurut sang pelatih, Roberts Rene Albert, pemain yang akrab disapa Sandro itu sudah melewatkan sesi latihan terakhir pasukan Juku Eja di Makassar lantaran demam yang dideritanya.
"Jadi untuk tur ke Madura, kita hanya membawa sebanyak 19 pemain," katanya sebelum bertolak ke Madura dari Makassar, Sabtu.
Kendati demikian, kembalinya Ferdinand Sinaga di dalam skuat PSM cukup memberikan suntikan tenaga bagi tim yang saat ini memuncaki klasemen Liga 1 tersebut.
Selain Ferdinand, 18 pemain lain yang dibawa ke kandang Madura United adalah Rivky Mokodompit, Imam Arif Fadillah, Zulkifli Syukur, dan Reva Adi Utama.
Kemudian Steven Paulle, Wiljan Pluim, Marc Anthony Klok, Guy Junior, Abdul Rahman, Fauzan Jamal, Ardan Aras, Hendra Wijaya, M Rahmat, Rasyid Bakri, M Arfan, Heri Susanto, Saldy dan Agi Pratama.
Baca juga: Sandro irit gol, Robert Alberts tak ambil pusing
Baca juga: Ferdinand Sinaga siap turun kala PSM melawat ke Madura United
Pewarta: Abdul Kadir
Editor: Gilang Galiartha
Copyright © ANTARA 2018