Yang paling utama adalah keselamatan yang harus dipikirkanWaykanan, Lampung (ANTARA News) - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan bahwa Lanudad Gatot Subroto telah memenuhi standar untuk menjadi bandara komersial.
Menhub mengatakan hal itu saat meninjau Bandara Lanudad Gatot Subroto Way Tuba di Kabupaten Waykanan, Lampung, Sabtu.
Ia menyebutkan lokasi landasan pacu dan tempat istirahat pesawat termasuk yang sesuai standar.
"Saya dan rombongan datang ke mari untuk melihat kondisi Bandara Lanudad Gatot Subroto karena rencananya akhir tahun ini sudah mulai beroperasi," katanya.
Setelah melakukan kunjungan dan pantauan, Bandara Lanudad Gatot Subroto Waay Tuba lebih potensial untuk menjadi bandara komersial dibandingkan Bandara Banding Agung di Lubuk Linggau Sumatra Selatan.
Dengan menjadi bandara komersial maka potensial untuk memenuhi kebutuhan masyarakat OKU dan Kabupaten Waykanan."Sangat potensial dan bisa menjadi acuan bila ini menjadi bandara komersial," katanya.
Budi menjelaskan, Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan, Provinsi Lampung, dan Kementerian Perhubungan telah melakukan koordinasi dengan Panglima TNI terkait pengembangan Lanudad Gatot Subroto menjadi bandara komersial.
"Makanya saya tunggu pada hari Senin (29/10), berkasnya sudah ada di meja dan Selasa akan kita lakukan pembahasan,? katanya.
Menteri Perhubungan mengatakan bahwa bandara tetap berfungsi sebagai Lapangan Udara Angkatan Darat (Lanudad) walaupun nantinya menjadi bandara komersial.
"Kita akan upayakan dan optimalkan, semoga pada tahun ini sudah bisa berfungsi untuk kegiatan itu," katanya.
Walaupun beberapa sarana dan prasarana masih terlihat?kurang, seperti ruang tunggu, pintu masuk bandara, ruang tiket, pemeriksaan penumpang, petugas PPK dan lainnya, perbaikannya bisa berjalan setelah menjadi bandara komersial.
"Yang paling utama adalah keselamatan yang harus dipikirkan," kata Menhub.
Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru mengatakan bahwa upaya menjadikan Bandara Lanudad Gatot Subroto Way Tuba sejak tahun 2006 dan baru tahun 2018 ini rencananya akan terealisasi.
Dengan melihat semangat Bupati Waykanan, Bupati OKU Timur, Bupati OKU Selatan dan OKU Induk maka sangat optimistis terwujud menjadi salah satu bandara komersial di Provinsi Lampung.
Herman Deru menjelaskan bahwa yang paling potensial menjadi bandara komersial adalah Lanudad Gatot Subroto Way Tuba, sedangkan Bandara Banding Agung hanya menjadi bandara perintis.
Baca juga: Presiden minta daerah lain contoh Kaltim bangun bandara
Pewarta: Hisar Sitanggang
Editor: Ahmad Wijaya
Copyright © ANTARA 2018