Moskow (ANTARA News) - Rusia dan Amerika Serikat telah membahas kemungkinan Presiden Vladimir Putin berkunjung ke Washington tahun depan, kata juru bicara Kremlin, Dmitry Peskov, Rabu.
Juru bicara kantor kepresidenan Rusia itu mengatakan kemungkinan tersebut sempat dibicarakan dalam kunjungan Penasihat Keamanan Nasional AS John Bolton ke Moskow pekan ini.
Rencana secara spesifik belum diatur, kata Peskov kepada para wartawan dalam konferensi melalui telepoan.
Presiden AS Donald Trump dan Putin berencana akan bertemu di Paris bulan lalu, kata beberapa pejabat pada Selasa.
Pertemuan Paris itu akan merupakan yang pertama kalinya dilakukan kedua pemimpin setelah pertemuan puncak mereka di Helsinki, yang menimbulkan badai tuduhan politik bahwa Trump bersikap ingin bersahabat dengan Kremlin.
Baca juga: Trump tegaskan kepentingan berteman dengan Putin
Baca juga: Putin: Rusia siap bahas masalah dengan AS
Editor: Tia Mutiasari/Boyke Soekapdjo
Pewarta: Antara
Editor: Tia Mutiasari
Copyright © ANTARA 2018