Malang, 20/10 (ANTARA News) - Arema FC akhirnya mampu memetik tiga poin di kandang setelah memecundangi tamunya Bali United FC dengan skor 3-1 dalam lanjutan Liga 1 Indonesia 2018 di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Sabtu petang.

Tiga gol Arema FC yang merobek gawang I Made Wardhana itu dilesakkan oleh Hanif Sjahbandi pada menit ke-12 dan ke- 43 serta Makan Konate menit ke-66. Sementara gol Bali United untuk memperkecil ketertinggalan dari Arema FC dicetak Irfan Bachdim menit ke-51.

Sejak menit awal babak pertama, jalannya pertandingan cukup menarik meski tanpa dukungan langsung dari suporter Arema (Aremania) di dalam stadion. Aremania hanya memberikan dukungan dari luar stadion. Meski demikian,? Arema FC tetap tampil ngotot sehingga mampu mengandaskan Bali United 3-1.

Peluang demi peluang yang diciptakan anak asuh Milomir Selsija itu berpotensi membuahkan gol, namun dewi fortuna masih belum memayungi Singo Edan sehingga peluangpeluang tesrebut gagal dikonversi menjadi sebuah gol.

Gol Arema lahir berawal dari umpan silang Johan Al Farizie yang disundul Hanif Sjahbandi tanpa bisa diamankan kiper Bali United FC I Made Wardhana. Gol Hanif mengubah skor menjadi 1-0. Unggul 1-0 tak membuat pemain Arema menurunkan tensi permainan, justru Arema semakin mendominasi permainan dan dengan mudah menerobos jantung pertahanan Bali United.

Namun, peluang-peluang yang tercipta gagal merobek gawang Made Wardhana. Baru pada menit ke-43, Hanif Sjabandi kembali membobol gawang Made Warhana yang mengubah kedudukan menjadi 2-0 hingga babak pertama berakhir.

Memasuki 45 menit babak kedua, Arema kembali melancarkan serangannya, namun selalu patah sebelum berhasil merobek gawang Bali United.

Tertinggal 2-0, para pemain Bali United berusaha menaikkan tensi permainan dan terus berupaya mengobrak-abrik lini pertahanan Arema. Dan, membuahkan hasil. Irfan Bachdim berhasil memperkecil ketertinggalan menjadi 2-1 pada menit ke-51.

Berhasil memperkecil ketertinggalan, anak asuh Widodo C Putro itu semakin agresif menggempur jantung pertahanan Arema, namun dengan sigap kiper Arema Utam Rusdiana mengamankan gawangnya.

Menit ke-60, Arema terus meningkatkan tensi serangannya dari berbagai sisi yang akhirnya berbuah manis dengan gol yang dilesakkan Makan Konate pada menit ke-66. Skor pun berubah menjadi 3-1 hingga asit meniup peluit panjangnya tanda pertandingan babak kedua berakhir.

Berkat kemenangan ini, Arema FC berhasil naik ke posisi 10 klasemen sementara dengan 34 poin, setelah sebelumnya berada di posisi ke-12.

Pewarta: Endang Sukarelawati
Editor: Dadan Ramdani
Copyright © ANTARA 2018