Jakarta (ANTARA News) - Smart Telecom mengganggarkan belanja investasi (capex) sekitar Rp3 triliun yang akan digunakan untuk membangun jaringan sebanyak 1.500 BTS (Base Tranceiver Statition). "Dengan belanja investasi tersebut kami targetkan Smart Telecom mendapatkan pelanggan baru sebanyak 1 juta pelanggan," kata Deputi CEO Smart Telecom, Djoko Tata Ibrahim di Jakarta, Senin. Setelah itu katanya pada 2008 Smart Telecom akan mengembangkan usahanya di Sumatera, Kalimantan, dan Sulawesi serta Papua dan Ambon. "Saat ini kami mengembangkan usaha dulu di wilayah Jawa antara lain Jakarta, Bandung, Bogor, Cirebon, Surabaya, Malang, Semarang dan Yogyakarta," katanya. Dia menambahkan Smart Telecom merupakan unit bisnis terbaru dari kelompok usaha Sinar Mas. Saat ini Sinar Mas menggarap berbagai bidang usaha diantaranya industri pulp dan kertas, properti, agrobisnis, keuangan, asuransi dan sekuritas. Smart Telecom langsung dikomandoi oleh Franky Widjaja selaku Executive Chairman Smart Telecom. Franky sendiri merupakan anak kandung dari konglomerat Eka Tjipta Widjaja. (*)
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007