Bengkalis, Riau (ANTARA News) - Sekitar 1.070 rumah warga kebanjiran di Kecamatan Bantan dan Bengkalis di Kabupaten Bengkalis menurut Pusat Data dan Informasi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD).

Sekretaris BPBD Bengkalis Jamaluddin ketika dihubungi, Minggu, mengatakan ada sekitar 360 rumah di Kecamatan Bantan yang kebanjiran akibat hujan yang turun sejak malam.

"Ketinggian air bervariasi mulai dari 50 hingga 100 centimeter, menggenangi lebih kurang 150 rumah warga di Desa Deluk, 10 rumah di Desa Ulu Pulau serta 100 rumah di Desa Jangkang dan Desa Bantan Sari," kata Jamal.

Sementara di Kecamatan Bengkalis air setinggi 50 centimeter sampai dengan 110 centimeter menggenangi sekitar 710 rumah warga, meliputi 200 rumah di Desa Teluk Latak, 160 rumah di Desa Pedekik, 30 rumah di Kelurahan Damon, 120 rumah di Desa Wonosari, 30 rumah di Desa Senggoro, 150 rumah di Desa Simpang Ayam dan 20 rumah di Desa Sebauk.

"Jumlah rumah yang terendam di Kecamatan Bengkalis lebih banyak daripada di Kecamatan Bantan akibat curah hujan yang tinggi ditambah air pasang dari laut yang mengakibatkan air meluap ke rumah warga," kata Jamal.

Menurut dia BPBD sudah mengerahkan tim penyelamat dan perahu karet untuk membantu mengevakuasi warga yang membutuhkan pertolongan. Sementara aparat desa/kelurahan sedang mendapat keluarga yang terdampak banjir.

"Kami mengimbau kepada masyarakat yang terkena dampak banjir khususnya di Kecamatan Bantan untuk sementara waktu pindah ke tempat yang lebih aman mengingat hujan diperkirakan akan terjadi lagi dalam beberapa hari ini," kata Jamal.

Baca juga:
Banjir landa sembilan kecamatan Mandailing Natal
17 korban banjir bandang Mandailing Natal dievakuasi

Pewarta: Abdul Razak dan Alfisnardo
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2018