"Santripreneur bisa menjadi kekuatan baru ekonomi Indonesia"Jakarta (ANTARA News) - Calon Wakil Presiden RI nomor urut 02, Sandiaga Salahuddin Uno, mengatakan santripreneur mampu meningkatkan ekonomi umat.
Hal itu diungkapkannya pada saat sarapan di Dapur M’riah milik KH Mahfudz Sobari yang juga Pengasuh Pondok Pesantren Pendidikan dan Perguruan Agama Islam Riyadlul Jannah di Jalan Raya Ponti Sidoarjo, Jawa Timur, Sabtu
"Ini adalah contoh sukses santripreuner. Pak Kyai tidak hanya punya Ponpes (pondok pesantren), tapi juga jaring restoran Dapur M’riah yang tersebar di Jawa Timur," kata Sandiaga dalam keterangan tertulis diterima di Jakarta.
Ditambahkannya bisnis kuliner ini juga mampu menyerap lapangan kerja dan mampu meningkatkan ekonomi umat.
Baca juga: Sandiaga ajak santri tumbuhkan Jiwa santripreneur
"Dari Dapur M’riah saja sudah ada 2.000 tenaga kerja tercipta. Santripreneur bisa menjadi kekuatan baru ekonomi Indonesia," kata Cawapres yang diusung oleh partai Gerindra, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Amanat Nasional (PAN) dan Demokrat.
Baca juga: Santripreneur dongkrak nilai jual dan produksi kopi Ponpes Al Ittifaq
Baca juga: Kemenperin libatkan santri kembangkan industri berbasis ekonomi digital
Pewarta: Susylo Asmalyah
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2018