Jakarta (ANTARA News) - Suasana resepsi diplomatik dalam rangka HUT RI ke-73 di KBRI Kairo Mesir berlangsung meriah dengan diwarnai sejumlah penampilan pentas budaya nasional.

Meski mengusung tema utama dari kegiatan tahunan ini ialah adat dan budaya Sumatera Barat, namun KBRI Kairo tidak lupa menampilkan sejumlah tari daerah lain dan menyajikan makanan tradisional nusantara kepada sekitar 500 undangan yang hadir.

"Atas nama bangsa Indonesia, saya ingin berterima kasih kepada negara-negara sahabat, dan terutama rakyat Mesir atas segala doa dan simpati yang diberikan kepada kami," tutur Duta Besar Indonesia untuk Mesir Helmy Fauzy melalui keterangan pers yang diterima Antara di Jakarta, Selasa.

Pada kegiatan yang berlangsung di halaman Wisma Duta KBRI Kairo itu, sebagian besar undangan iala para duta besar dan diplomat negara sahabat yang ada di Kairo.

Sejumlah pejabat tinggi Mesir pun juga turut hadir dalam acara tersebut, mereka antara lain Menteri Perdagangan Dalam Negeri Aly Moselhy, Wakil Ketua Parlemen Syeikh El Sayed Mahmoud El Sharif, Penasihat Grand Sheikh Al-Azhar Abdurrahman Musa.

Beragam tarian tradisional Minang yang ditampilkan antara lain Tari Indang Dindin Badindin dan Tari Piring.

Para penarinya pun masih tercatat sebagai mahasiswa dan mahasiswi Universitas Al-Azhar.

Untuk melengkapi suasana Indonesia, tarian Bali dan permainan alat musik Sasando pun ikut memeriahkan suasana, sementara kuliner yang disuguhkan kepada para undangan antara lain Rendang, Sate Padang, Mie Aceh, Bakso, dan Nasi Goreng.

Dalam acara tersebut, sejumlah duta besar dan kepala perwakilan negara sahabat juga menyampaika bela sungkawa secara langsung atas bencana gempa bumi dan tsunami di Sulawesi Tengah.

Pemerintah Mesir, melalui Kementerian Luar Negeri juga ikut menyatakan duka mendalam atas peristiwa tersebut.

Pernyataan itu disampaikan Asisten Menlu Mesir bidang Asia Pasifik, Khaled Tarwad ketika bertemu Dubes Helmy.

Dalam sambutannya, Dubes Helmy menyampaikan terima kasih atas dukungan dan doa belasungkawa yang diberikan pada Indonesia. Dirinya menjelaskan pemerintah dan rakyat Indonesia bersatu padu dalam penanganan bencana tsunami di Sulawesi Tengah.

Baca juga: KBRI Kairo terima penghargaan budaya dari Mesir

Pewarta: Roy Rosa Bachtiar
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2018