Jakarta (Antara News) – BRI Life meluncurkan produk asuransi baru yang dirancang khusus untuk generasi milenial bernama Asuransi Lentera di Jakarta pada tanggal 25 September 2018.


Lentera, yang merupakan akronim dari Lengkap Ekonomis Nyaman Sejahtera, merupakan perlindungan Asuransi Jiwa yang dilengkapi dengan perlindungan penyakit kritis (Critical Illness) serta terdapat pengembalian premi sebesar 110 persen dari seluruh premi yang dibayarkan nasabah di akhir masa asuransi.


"Produk asuransi Lentera, dengan target usia milenial, merupakan sinergi antara BRI Life dan Bank BRI sebagai induk," ujar direktur BRI Life Gatot Mardiwasisto Trisnadi.


Produk ini dikhususkan bagi usia milenial atau usia muda, dimana saat ini jumlah usia produktif (17-50 tahun) di Indonesia berjumlah sekitar 80 juta jiwa.


BRI Life melihat kondisi tersebut sebagai pangsa pasar potensial. Pengenalan dan penetrasi produk tersebut kepada generasi milenial tentunya harus diimbangi melalui inklusi serta edukasi keuangan akan pentingnya berasuransi sebagai investasi jangka panjang dengan cara yang sesuai dengan semangat gen milenial.


Gatot melanjutkan, ada tahap awal produk ini akan dipasarkan melalui lebih dari 300 frontliner BRI di seluruh Indonesia. Masyarakat yang berminat dapat langsung datang ke Kantor Cabang BRI yang terdapat signage Asuransi Lentera.


"Selanjutnya, Asuransi Lentera akan dipasarkan melalui seluruh Frontliner BRI di Unit Kerja Bank BRI yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia," ungkapnya.


Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2018