Berdasarkan informasi yang dilansir BMKG dalam situs resminya, suhu di dua wilayah itu diprakirakan antara 21-36 derajat Celcius.
Sepanjang Sabtu, sedikitnya terjadi empat kali gempa susulan di sejumlah wilayah di Sulawesi Tengah seperti Poso dan Sigi. Kekuatan gempa cenderung terus menurun, mulai dari 5,5 skala Richter pada pukul 04.24 WIB, 5,4 SR pada pukul 09.32 WIB, dan 5,1 skala Richter pada 14.40 WIB dan 17.30 WIB.
Sebelumnya gempa berkekuatan 7,7 skala Richter melanda Sulawesi Tengah pada Jumat (28/9) petang. Gempa yang terjadi pada 27 km TImur Laut Donggala itu menimbulkan tsunami di sejumlah pesisir pantai di Sulawesi Tengah.
Pewarta: Rangga Pandu Asmara Jingga
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2018