Beijing (ANTARA News) - China meraup pendapatan sebesar 43,5 miliar RMB atau setara Rp94,39 triliun dari wisatawan domestik selama libur pertengahan musim gugur pada 22-24 September 2018.
Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata China (MCT), Selasa, menyebutkan bahwa selama libur tiga hari tersebut pihaknya menerima kunjungan 97,9 juta turis dalam negeri.
Menjelang libur panjang Hari Nasional pada 1 Oktober mendatang, beberapa warga China banyak yang mengisi waktu luangnya di perdesaan.
Tidak ada laporan kecelakaan selama masa liburan pertengahan musim gugur tersebut, demikian pernyataan MCT dikutip media resmi setempat.
Suasana liburan "Mid-Autumn Festival" terasa sejak Jumat (21/9) sore. Jalan-jalan utama di Beijing macet total karena banyaknya warga Ibu Kota yang hendak bepergian ke luar kota atau mudik ke kampung halaman masing-masing.
Libur pertengahan musim gugur yang disebut juga dengan "Zhong Qiu" itu ditandai dengan maraknya penjualan kue bulan di pasar tradisional dan swalayan.
Bagi warga China biasanya liburan tersebut digunakan untuk berkumpul bersama keluarga sambil makan-makan kue bulan di bawah sinar bulan purnama.
Suasana liburan "Mid-Autumn Festival" terasa sejak Jumat (21/9) sore. Jalan-jalan utama di Beijing macet total karena banyaknya warga Ibu Kota yang hendak bepergian ke luar kota atau mudik ke kampung halamannya.
Pada Sabtu (22/9) hingga Senin (24/9), suasana jalanan di Beijing lengang. Sekolahan dan perkantoran, termasuk perwakilan RI di Beijing, Shanghai, dan Guangzhou, tutup pada Senin (24/9).
1 RMB = Rp2.170
Pewarta: M. Irfan Ilmie
Editor: Gusti Nur Cahya Aryani
Copyright © ANTARA 2018