"NU ikut berperan agar peningkatan pendidikan di masyarakat melalui sekolah-sekolah kita, ekonomi, dan keterampilan masyarakat bisa berkembang melalui berbagai inisiatif yang bisa dilakukan," kata Menaker Hanif melalui siaran pers, Jakarta, Selasa.
Menurut Hanif, selain harus menjalankan peran-peran keagamaan, di sisi kemasyarakatan NU harus masuk pada peran pendidikan, sosial, ekonomi sesuai kapasitas dari organisasi.
"NU bisa terus berkembang dalam peran-peran bidang keagamaan dan kemasyarakatan menghadapi berbagai tantangan dari zaman sekarang," kata dia.
Hanif mencontohkan tantangan keagamaan di masyarakat yang sedang meningkat saat ini, NU harus melakukan kanalisasi.
Tujuannya agar sebagian masyarakat yang sedang meningkat keagamaannya bisa memperoleh panduan yang baik dan benar. Sehingga bisa produktif untuk menjaga persatuan dan kesatuan kita.
"Tak kalah penting ikut mendorong peningkatan kualitas SDM di lingkungan warganya. Bisa juga membantu pemerintah untuk terus menekan angka kemiskinan," katanya.
Pewarta: Aubrey Kandelila Fanani
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2018