Kami akan tegakkan perda ini, bersama dengan Sat Pol PP kami tidak tegas mereka yang membuang sampah sembarangan dan juga sanksi sosial lainnya

Indramayu, (ANTARA News) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indramayu, Jawa Barat, melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) akan menggerakan 1.000 orang untuk membersihkan Sungai Cimanuk dan Prajagumiwang dalam kegiatan "Grebeg Kali Bersih" atau Program Kali Bersih (Prokasih).

"Yang akan mengikuti gerakan bersih Sungai Cimanuk dan Prajagumiwang ada 1.000 orang yang terdiri dari TNI, Polri, SKPD, BUMN/BUMD, pelajar dan masyarakat sekitar," kata Kepala DLH Indramayu, Aep Surahman di Indramayu, Senin.

Menurutnya yang menjadi objek kegiatan itu adalah sampah yang berada di Sungai Cimanuk dan Prajagumiwang serta di sisi kanan dan kiri dari sungai tersebut.

Kemudian juga rumput liar, materi yang menghambat laju air di Sungai Cimanuk dan Prajagumiwang.

"Kita konsen terhadap sampah yang masih ada di sungai, selain itu juga beberapa material yang menghambat air seperti rumput liar, keramba, bangkai kapal dan lainnya kita akan angkat untuk menjadikan Sungai Cimanuk dan Prajagumiwang bisa lebih bersih," ujarnya.

Dengan kekuatan 1000 orang tersebut, rencananya akan dibagi kedalam enam pos atau lokasi agar mempermudah proses kegiatan. Disamping itu, pihaknya juga menyiapkan dua buah excavator untuk mengangkat material yang berada di sungai.

Kegiatan ini, lanjut Aep sebagai upaya yang masif menciptakan kesadaran masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan apalagi di perairan sungai.

Dia mengatakan saat ini di Indramayu sudah ada Perda tentang K3 dan sosiaslisasinya sudah dilakukan dengan memasang berbagai papan informasi di sepanjang Sungai Cimanuk lama dan Prajagumiwang.

"Kami akan tegakkan perda ini, bersama dengan Sat Pol PP kami tidak tegas mereka yang membuang sampah sembarangan dan juga sanksi sosial lainnya," katanya.*

Baca juga: Air Sungai Cimanuk susut, areal pertanian terancam

Baca juga: Polisi selidiki temuan mayat di Sungai Cimanuk

Pewarta: Khaerul Izan
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2018