Bisma mengatakan semua itu dilakukannya untuk observasi, bahkan ide itu muncul dari dirinya sendiri.
"Saya beraktivitas sebagai OB sampai jam tujuh malam. Saya pengin tahu kebiasaan OB seperti apa, makannya apa, mendengar apa aja. Yang bisa saya dapat, semua pasti curhatnya sama saya. Karena OB itu mungkin enggak terlihat, tapi begitu dibutuhin pasti dicari," ungkap Bisma saat berbincang di Jakarta, Kamis (6/9).
Pemilik nama asli Bisma Karisma bercerita, dia benar-benar menjalankan kehidupannya sebagai OB. Ia berangkat ke kantor naik angkot serta pakai seragam OB juga.
Bisma pun mengenalkan dirinya sebagai Teja, tokoh OB yang ada dalam film "Brata". Meski demikian, tetap ada orang yang mengenalnya sebagai Bisma Smash.
"Beberapa kenal. Kalau mereka tanya, saya kenapa. Saya pura-pura bego aja karena saya berusaha jadi Teja," jelas pria kelahiran 27 November 1990 itu.
"Awalnya hari pertama pasti kaku lah, enggak enak segala macem, tapi ke sana-sananya mereka yang, 'oke Bisma gila kali', hahaha," lanjut Bisma.
Baca juga: "Brata", web seri thriller crime pertama di Indonesia
Pewarta: Maria Cicilia
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2018