Jakarta (ANTARA News) - Aktor Korea Selatan Kim Young Min berperan sebagai Do Joon Young, seorang CEO yang perhitungan, dalam serial drama “My Mister” yang akan segera tayang di ONE.
Walaupun ia memerankan tokoh yang berusia 30-an, ternyata usia aslinya jauh lebih tua. Aktor yang terkenal dengan perawakan awet muda ini sudah berumur 48 tahun.
Usia Kim Young Min bahkan lebih tua daripada lawan mainnya di “My Mister”, yaitu Lee Sun Kyun dan Park Ho San yang memerankan karakter dengan usia yang lebih tua dari karakter Kim Young Min di drama tersebut.
“Saya berumur 48 tahun,” ungkap Kim dalam wawancara TV baru-baru ini di acara Radio Star, seperti dikutip dari keterangan pers ONE, Rabu.
“Sejujurnya, penampilan saya yang terlihat awet muda terkadang membuat saya frustasi, namun saya mencoba untuk berpikir positif, karena dengan begitu, saya bisa memerankan tokoh yang lebih muda daripada usia saya sebenarnya.”
“My Mister” menceritakan kisah dari tiga saudara laki-laki yang berjuang untuk hidup mereka dan seorang wanita dingin yang telah tabah menjalani kehidupannya yang sulit, yang saling menyembuhkan luka masa lalu mereka. Selain Kim Young Min, drama ini juga dibintangi oleh Lee Sun Kyun dan IU.
Baca juga: Jay Park jadi musisi Korea pertama di festival musik Made in America
Baca juga: Song Joong-ki rayakan 10 tahun berkarir dengan jumpa penggemar
Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2018